Thursday, January 18, 2018

Manfaat Air Putih Untuk Kesehatan Tubuh

Salah satu cara hidup sehat yang paling mudah adalah mengkonsumsi air putih yang banyak. Air putih merupakan cairan yang paling baik untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan cairan. Pada umumnya tubuh memerlukan air putih sebanyak 8 gelas sehari. Jika tubuh kekurangan cairan maka organ di dalam tubuh tidak dapat bekerja secara optimal, salah satunya menjadi kurang konsentrasi, lesu dan mudah lelah. 

Berikut ini ada beberapa manfaat air putih untuk kesehatan tubuh, diantaranya:
  • Membangkitkan otot

Otot merupakan salah satu organ tubuh yang memiliki peranan penting. Karena tanpa adanya otot tubuh kita tidka dapat bergarak dengan baik. jika kita kurang mengkonsumsi air putih, maka sel-sel yang ada di dalam otot tidak memiliki cairan yang cukup untuk mempertahankan elektrolit sehingga tubuh mudah lelah. Untuk itu sebelum anda beraktivitas, alangkah lebih baik mengkonsumsi air putih terlebih dahulu, agar otot-otot memiliki cairan yang cukup untuk bergerak.
  • Mengendalikan kalori

Tubuh juga membutuhkan kalori yang cukup, namun jika terlalu banyak tetap tidka baik juga. Dengan mengkonsumsi air putih yang banyak, kalori yang ada di dalam tubuh dapat terkontrol dengan baik bahkan bisa menguranginya. Air putih mampu mendorong kalori berlebih dan mengeluarkannya melalui urine. Sehingga sangat baik untuk anda yang ingin menurunkan berat badan.
  • Memelihara fungsi ginjal

Ginjal juga salah satu organ tubuh yang sangat penting keberadaannya. Kerja ginjal adalah sebagai penyaring berbagai zat yang tidak sehat dari makanan yang kita konsumsi dan dikeluarkan melalui urine. Agar organ ini dapat bekerja secara optimal, kita harus memiliki cairan yang cukup, salah satunya dengan mengkonsumsi air putih yang banyak. Jika tidak, maka ginjal akan bekerja lebih keras sehingga membuat urine menjadi berwana dan berbau.

Itulah beberapa manfaat air putih untuk kesehatan tubuh. Konsumsisalh air putih yang matang yang sudah melalui proses filterisasi sehingga kuman yang ada di dalam air putih mati dan baik untuk tubuh. selain itu lakukan cara hidup sehat agar anda bisa menikmati hidup yang lama bersama keluarga tercinta.

No comments:

Post a Comment